Operstox merupakan marketplace B2B yang menghubungkan antara produsen dengan reseller. Kami menjadi mitra tumbuh bagi produsen untuk meningkatkan pemasaran dan mitra bagi reseller untuk menambah penghasilan.
Ada 2 jenis mitra, yaitu produsen dan reseller:
Bagi produsen, Anda bisa mengajukan proposal melalui link berikut Gabung Jadi Produsen. Isi semua persyaratan (meliputi nama usaha, alamat, email, no HP, legalitas usaha & produk, gambar & deskripsi produk, harga reseller dan harga eceran ke konsumen). Kami akan menghubungi Anda paling lambat 2 minggu jika produk Anda dinyatakan layak atau tidak layak untuk dijual di Operstox. Produsen yang terpilih bisa langsung membuat akun melalui link yang kami kirimkan untuk melengkapi persyaratan berikutnya (nomer rekening, jasa pengiriman) serta upload produk (gambar dan deskripsi dll).
Bagi reseller, Anda bisa langsung mendaftar melalui link berikut Gabung Jadi Reseller. Isi semua persyaratan (nama, alamat, email, nomer handphone, foto diri & KTP). Sebelum akun Anda aktif, Anda hanya bisa melihat produk dan harga ecer ke konsumen. Setelah Akun Anda aktif, Anda bisa melihat produk dan harga ecer ke konsumen serta harga reseller. Akun Anda akan aktif setelah membeli paket produk starter yang bisa Anda konsumsi sendiri atau dijual lagi.
Setiap mitra yang berhasil bergabung dengan Operstox akan mendapatkan keuntungan sebagai berikut:
GRATIS. Produsen dan reseller tidak dipungut biaya apapun. Hanya saja, reseller perlu membeli paket produk starter untuk bisa mengaktifkan akun.
Anda bisa menginformasikan kendala yang Anda alami melalui bantuan@operstox.com. Jika kendala disebabkan oleh sistem, maka tim kami akan langsung memperbaiki sistemnya. Jika kendala disebabkan oleh produsen, reseller atau jasa ekspedisi, maka kami akan membantu mediasi kepada pihak yang bersangkutan untuk menyelesaikan kendala tersebut